Monday, November 20, 2017

Mengenal Tekhnologi "Foto Langsung Jadi" Dari Motorola Yang Canggih


Mengenal Tekhnologi "Foto Langsung Jadi" Dari Motorola Yang Canggih - Pada era dulu sebelum kemunculan smartphone seperti sekarang kita mengenal salah satu kamera populer yaitu kamera polaroid. Yaitu kamera yang memiliki kelebihan yaitu hasil fotonya bisa langsung tercetak pada kamera .kamera ini sangat praktis biasanya para jasa foto terutama di tempat-tempat wisata menggunakan jenis kamera ini.

Tercetus dari kamera polaroid  itu membuat salah satu produsen smartphone menciptakan kamera Polaroid yang di padukan dengan teknologi smartphone yang pastinya lebih canggih dari Insta-Share Printer.

Diberi nama Insta-Share Printer,perangkat ini sebenarnya bukan merupakan kamera melainkan merupakan perangkat printer dari Motorola yang berukuran mini untuk mencetak foto langsung dari smartphone.
Insta-Share Printer merupakan aksesori modular (bisa dibongkar pasang dengan mudah) untuk beberapa seri smartphone bikinan Motorola. Perangkat yang mendukung Moto Mods adalah seri Moto Z, Moto Z Play, dan Moto Z2 Play.

Cara menggunakan Polaroid Insta-Share Printer adalah hanya dengan menempelkannya pada bagian belakang smartphone. Pilih foto yang ingin dicetak atau bisa juga foto dulu. Setelah itu, kita bisa langsung mencetak foto dengan menekan tombol "Print". Hasil fotonya sendiri akan dicetak pada kertas ZINK yang berukuran 2 x 3 inci.

Selain itu, terdapat tombol rana di Polaroid Insta-Share Printer yang memudahkan lo saat mengambil foto. Hasil fotonya akan dicetak pada kertas ZINK berukuran 2 x 3 inci. Selain itu, Polaroid Insta-Share Printer juga bisa mencetak foto lo yang tersimpan di Instagram, Google Photos, dan Facebook.

Polaroid menjual satu pak kertas foto berteknologi Zink dengan harga 9 dollar AS atau sekitar Rp 120.000. Dalam satu pak, pengguna akan mendapatkan 20 lembar kertas.

Moto Mods Insta-Share Printer dijual dengan harga 200 dollar AS atau sekitar Rp 2,7 juta. Untuk sementara, aksesori ini baru dijual secara eksklusif di AS. Dan nantinya akan dipasarkan secara global tak terkecuali Indonesia.

nah itu dia tadi ulasan Mengenal Tekhnologi "Foto Langsung Jadi" Dari Motorola Yang Canggih
So apakah kamu berminat, tunggu saja ya...

Lorem ipsum is simply dummy text of the printing and typesetting industry.


EmoticonEmoticon